Elektroskop
Apa itu Elektroskop?
Elektroskop merupakan sebuah alat untuk mengetahui sebuah keberadaan listrik dari suatu benda, dan / atau jenis dari muatan listrik suatu benda.
Elektroskop Netral
Sebuah elektroskop netral.
Sebuah elektroskop dapat menjadi netral, positif, ataupun negatif. Bagian ini menjelaskan tentang elektroskop netral. Jika sebuah benda didekatkan ke bola elektroskop, maka:
- Jika objek itu bermuatan netral, tidak akan ada yang terjadi.
-
Jika objek itu bermuatan positif, elektron-elektron pada elektroskop itu akan bergerak keatas (ke bolanya), dan proton-proton akan bergerak ke bawah (ke daun emas)
Hal ini menyebabkan proton-proton pada daun emas itu saling tolak-menolak, yang membuat jarak lebih antara daun emas. (Lihat gambar) -
Sebaliknya, jika objek itu bermuatan negatif, proton-proton pada elektroskop itu akan bergerak keatas (ke bolanya), dan elektron-elektron akan bergerak ke bawah (ke daun emas)
Hal ini menyebabkan elektron-elektron pada daun emas itu saling tolak-menolak, yang membuat jarak lebih antara daun emas. (Lihat gambar)
Perlu diingat bahwa elektroskop yang bersifat netral tidak dapat digunakan untuk membedakan apakah objek itu positif ataupun negatif, dikarenakan pada dunia nyata, sifat kedua daun emas akan terlihat sama antara positif maupun negatif.
Elektroskop Positif
Sebuah elektroskop positif.
Tipe lain dari elektroskop adalah elektroskop positif. Muatan dari elektroskop ini telah dipisahkan antara proton dan elektron menggunakan konduksi. Jika sebuah objek didekatkan ke bola elektroskop, maka:
-
Jika objek itu positif, proton-proton akan bergerak kebawah (bertolakan dengan bendanya) ke daun emas.
Ini akan menyebabkan proton-proton saling tolak-menolak yang menyebabkan jarak lebih antara daun emas. (Lihat gambar). -
Jika objek itu negatif, lebih banyak proton akan bergerak keatas (tertarik oleh bendanya) ke bola elektroskop.
Hal ini menyebabkan proton yang lebih sedikit di daun emas, yang menyebabkan daun emas saling menguncup.
Elektroskop Negatif
Sebuah elektroskop negatif.
Jika sebuah benda didekatkan ke bola elektroskop, maka:
-
Jika objek itu positif, elektron-elektron akan bergerak keatas (tertarik dengan bendanya) ke daun emas.
Hal ini menyebabkan elektron yang lebih sedikit di daun emas, yang menyebabkan daun emas saling menguncup. -
Jika objek itu negatif, lebih banyak elektron akan bergerak kebawah (bertolakan oleh bendanya) ke bola elektroskop.
Ini akan menyebabkan elektron-elektron saling tolak-menolak yang menyebabkan jarak lebih antara daun emas. (Lihat gambar)
Medan Listrik
Sebuah medan listrik adalah medan fisik yang mengelilingi sebuah muatan listrik dan mengeluarkan gaya ke semua muatan listrik disekitarnya, entah menarik ataupun menolak mereka. [1]
Sifat Muatan Positif dan Negatif
Sebuah proton memiliki medan listrik radial yang keluar dari posisi proton tersebut, melainkan elektron memiliki medan listrik radial yang memasuki ke dalam elektron tersebut.
Contoh
Sebuah proton dan elektron saling tarik-menarik, yang bisa dilihat dari garis medan listriknya.
Sebuah proton dan proton lainnya saling tolak-menolak , yang bisa dilihat dari garis medan listriknya.
Referensi
- Browne, p 225: "... around every charge there is an aura that fills all space. This aura is the electric field due to the charge. The electric field is a vector field... and has a magnitude and direction."